Rabu, 23 Desember 2009

Dream Island of Bali

BALI...
Siapa yang tak ingin kesana??? Bagi yang belum pernah bersua kesana pasti bagaikan "Dream Island", namun bagi yang sudah pernah kesana, pasti ingin mengulang lagi meski sudah kesana berkali-kali (Mank ampe segitunya yak? biasa aja kalee..hehehe). Beberapa hari yang lalu seorang teman berkunjung ke pulau impian tersebut. Aq biasa memanggilnya "Pak Guru", coz beliau memang jadi guru di salah satu SMP swasta di Surabaya. Meski gag ikut ksana, pi Pak Guru atu ini orangnya baik hati dan tidak sombong, suka menabung dan banyak utang lagi...qiqiqiqi (Piss...Pak Guru, hee). Beliau memberiku gantungan kunci made in sana plus foto-foto dahsyatnya panorama di bumi bali tersebut...thanks 4 all.

Deburan Ombak Pantai Tanah Lot Membius Seisi Raga

Tanah lot merupakan salah objek wisata yang paling menarik di Bali. Pura tanah lot terletak diatas bukit batu besar pinggir laut. Obyek ini terletak di desa Beraban-Tabanan. Banyak turis-turis lokal maupun mancanegara yang datang pada sore hari, hanya untuk melihat keindahan sunset (Matahari terbenam) disini.

Pak Guru Lagi Mengukir Jeritan Hati Di Atas Pesisir Pantai Sanur (Buat sapa ya?)
Hanya dia dan Dia yang tau..hehehe

Pantai Sanur tak kalah menariknya dengan yang lain, apalagi ketika matahari terbit...WOW luar biasa bagusnya. Banyak orang menyebutnya "Beach Sunrise", yang berarti pantai matahari terbit. Pantai ini terletak di sebelah timur kota Denpasar. Menurut crita Pak Guru, beliau bermalam di penginapan dekat pantai ini. Waktu itu tepatnya malam bulan purnama, jadi banyak orang yang datang untuk melihat keindahan pantai sanur di malam hari dan mandi disana. Di pantai ini merupakan tempat yang tepat untuk berselancar (Surfing), karena ombaknya yang sangat bersahabat.
Yaaah..semoga saja lain waktu diriku pun bisa bersua kesana, atas izinNya pula...Insyaallah.

Tidak ada komentar: